Blog & Artikel

Omah Kitir, Tempat Romantis di Tengah Kota Batu

Omah Kitir

Omah Kitir merupakan salah satu dari banyaknya tempat nongkrong yang ada di Kota Batu. Berlokasi di Jl. Ridwan No. 01, Ngaglik, Kota Batu, café ini memiliki suasana romantis sehingga cocok untuk mengajak orang tersayang ngopi di sini. Selain suasana romantis, café ini juga memiliki suasana yang nyaman, tenang dan sejuk. Suasana tersebut tercipta karean lokasi café ini berada di tengah perumahan. Meskipun begitu, café ini sangat gampang dicari sehingga anda tidak perlu takut kesasar saat mau mengunjungi tempat ini.

Omah Kitir ini sering sekali digunakan untuk berbagai acara seperti birthday party, anniversary hingga lamaran. Selain itu, tempat ini juga cocok digunakan untuk mengerjakan tugas hingga skripsi karena ketenangan yang ditawarkan di café ini. Ada dua area di café ini, area outdoor dan area indoor yang terdiri dari 2 lantai. Pada lantai dua anda dapat menikmati pemandangan yang cantik dari ketinggian. Tempat ini juga instagramable karena spot-spot yang ada di café ini instagenic.

Omah Kitir ini buka pada jam 11.00 siang hingga 12.00 malam, sehingga anda bisa mengunjunngi café ini tanpa khawatir tutup. Kami merekomendasikan untuk mengunjungi café ini pada sore hingga malam. Karena pada waktu tersebut suasana yang ditawarkan café menjadi maksimal. Dan bila anda beruntung anda bisa menikmati senja yang menenangkan di café ini.

Untuk menunya pengunjung akan ditawarkan berbagai menu yang lengkap. Ada menu western seperti Steak Crispy Chicen Cheesy, Smoked Chicken Corn Cream Soup, Authentic Italian Thin Pizza, Potato Wedges, Bolognese. Selain menu western tersebut, juga ada menu lokal seperti mie ayam, bakmie, hingga nasi goreng. Untuk menu minuman, Omah Kitir menawarkan berbagai menu minuman yang beragam. Ada berbagai macam kopi, susu, coklat, dll. Untuk harganya tenang saja, café ini mematok harga yang murah untuk menu-menunya. Rata-rata harganya sekitar 5.000,- sampai 80.000,-.

Jika anda ingin liburan ke Kota Batu, kami menyediakan paket wisata batu dan sewa villa batu yang memudahkan liburan anda, kami juga menyediakan paket wisata komodo murah dan paket wisata Indonesia timur lainnya. selain itu kami juga menyediakan paket wisata luar negeri murah yang pastinya tanpa ribet dan pasti berangkat.

Pos Terkait
Destinasi Wisata

Spot Sunset di Batu Biar Staycation Gak Ngebosenin

Udara dingin, pemandangan pegunungan, dan langit yang berubah warna menjelang sore—Batu emang punya semua elemen buat bikin senja terasa magis. Kota kecil di dataran tinggi Malang ini bukan cuma terkenal dengan wisata alamnya yang sejuk, tapi juga dengan deretan spot sunset di Batu yang bikin siapa pun pengen berhenti sejenak

Baca Selengkapnya »
kuliner

Kuliner di Batu untuk Temani Staycation Seru dan Santai

Staycation di Kota Batu rasanya belum lengkap tanpa berburu kuliner lokalnya. Kota yang dikenal dengan udara sejuk dan pemandangan pegunungan ini punya segudang tempat makan menarik, dari yang legendaris sampai yang lagi hits di kalangan anak muda. Setiap sudut Batu selalu punya cerita, termasuk dari aroma masakan yang menggoda dan

Baca Selengkapnya »
Villa & Resort

Villa Estetik di Batu Buat Gen Z yang Doyan Ngonten

Batu sudah lama dikenal sebagai kota wisata berhawa sejuk yang penuh pemandangan hijau dan udara segar. Tapi buat Gen Z, Batu bukan cuma soal wisata alamnya. Sekarang, banyak villa estetik di Batu yang bukan hanya nyaman buat liburan, tapi juga punya spot kece buat ngonten. Dari rooftop dengan view gunung,

Baca Selengkapnya »